SOFIFI. JN – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Maluku Utara gelar Sunatan Massal yang dipusatkan di Auditorium Alwi Salim Alhadar Kantor Dinas PUPR pada Minggu, (28/11). Sunatan masal dibuka langsung Kepala Dinas PUPR Maluku Utara, Djafar Ismail yang didampingi Ketua DWP Dinas PUPR, Sekretaris dan sejumlah jajaran lingkup Dinas PUPR.
Ditemui jaretnews.com, Hajijah Fabanyo selaku Ketua DWP Dinas PUPR Maluku Utara mengatakan, kegiatan Sunatan Massal ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang digelar dalam rangka menjelang Hari Bakti dinas ke-76 tahun ini.
“kegiatan Sunatan Massal ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Hari Bakti ke-76, dan ini juga inisiatif dari Dharma Wanita untuk mengambil kesempatan melakukan aksi sosial. Target kita kemarin Sunatan Massal ini hanya untuk anak-anak dari Satpol PP, anak pegawai golongan dua dan anak dari karyawan cleaning service yang ada di Sofifi yang kurang mampu.”, ungkap Hajijah yang juga istri Kepala Dinas PUPR Provinsi Malut.
Hajijah mengaku, target warga sofifi yang tadinya dikhususkan bagi anak-anak diinternal dinas, namun berkat sosialisasi kegiatan yang gencar dilakukan menghasilkan peserta lebih dari 60 anak yang disunat, angka ini lebih dari target sebelumnya yakni 40-50 anak.
Sementara itu, Kepala Dinas PUPR Djafar Ismail berharap agar kegiatan sosial seperti ini dapat terus dilakukan ditahun mendatang dengan target jumlah peserta sunatan bagi anak-anak lebih banyak lagi terutama untuk warga Sofifi yang kurang mampu.
Sekedar diketahui, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas PUPR Maluku Utara ini juga membagikan sarung, kue dan hadiah lainnya kepada semua anak-anak yang telah disunat sebagai ungkapan kasih sayang dan perhatian dari para ibu-ibu DWP PUPR Maluku Utara. (Yunda)