HALSEL, JN – Situasi keamanan di Kecamatan Obi beberapa hari terakhir terus memanas, akibat aksi masyarakat terhadap ulah pihak perusahaan tambang nikel milik PT Harita Group yang memindahkan jalur pembangunan jalan lingkar pulau Obi.
Akibat gojalak masyarakat Bupati Halmahera Selatan, H. Usman Sidik bersama Walikota Tidore Hi. Ali Ibrahim, dan rombongan Senin (23/08/2021) siang tadi bertolak ke Kecamatan Obi menggunakan speed boat.
Kedatangan kedua Kepala Daerah itu dalam rangka menenangkan masyarakat sekaligus menyikapi persoalan di lapangan.
“Iya pak Bupati sudah meluncur ke Obi didampingi Walikota Tidore Kepulauan.” ujar Kepala Bagian (Kabag) Protokoler dan Komunikasi Pimpinan, Hendra Selang, kepada wartawan Senin (23/08/2021).
Hendra mengaku keberangkatan Bupati Usman Sidik ke Obi terkait permasalahan pembangunan jalan lingkar pulau Obi, yang saat ini didemo masyarakat karena tidak setuju dengan langkah perusahaan tambang.
“Pak Bupati kesana menyelesaikan masalah agar tidak terkatung-katung, supaya proses pembangunan jalan berjalan lancar tanpa ada hambatan.”terang Hendra.
Mantan Kabid Penindakan Satpol PP Halsel itu bilang, Bupati H. Usman Sidik ke Obi didampingi Walikota Tidore Kepulauan Hi. Ali Ibrahim dan sejumlah pimpinan SKPD terkait.
Sementara Wakil Bupati Ali Hasan Bassam Kasuba sedang berada di Ambon Maluku mengikuti Sertijab Pangdam Patimura, sedangkan Sekretaris Daerah (Sekda) Maslan Hi. Hasan berada di kantor Bupati.
Penulis : Tim
Editor : Risman Lamitira