HALSEL, JN – Bupati Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, H. Usman Sidik, tak henti – hentinya terus memuji kinerja Kapala Kepolisian Resort (Kapolres) Halsel, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP), Herry Purwanto, terkait kerjasama dan juga keberhasilan dalam membantu Pemerintah Kabupaten selama ini.
Pernyataan tersebut disampaikan Bupati H. Usman Sidik, dihadapan Kepala Kepolisian Derah (Kapolda) Maluku Utara, Inspektur Jenderal (Irjen) Pol Midi Siswoko, S.Ik, saat acara peresmian tiga gedung baru Polres Halsel Selasa (07/03/2023).
Dihadapan Kapolda Malut, Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu mengatakan bahwa sudah banyak kerjasama Pemkab Halsel dengan Polres Halsel dibawa pimpinan AKBP Herry Purwanto, sehingga berharap masa jabatannya sebagai Kapolres diperpanjang.
“Kalau boleh jabatan Kapolres Halsel diperpanjang kase lama sadiki jangan dulu pinda.”ungkap Bupati H. Usman Sidik dengan nada canda.
Lanjut dia bilang ke Kapolda jika menghendaki permintaannya maka diinginkan Kapolres Herry bertahan satu hingga dua tahun kedepan, sebab masih banyak program kerjasama antara Pemkab dengan Kepolisian Halsel yang akan dilaksanakan.
Wartawan senior ini beralasan bahwa Kapolres Herry berhasil dalam melaksanakan tugas di Halsel, dengan berbagai prestasi diantaranya mampuh mengurangi angka kriminalitas.
Di tahun 2020 dan 2021 lalu angka Kriminal masih lumayan namun di tahun 2022 kasus kriminal menurun tajam ini luar biasa kerja keras Kapolres, begitu pula kasus kenakalan remaja.
Bahkan lanjut Bupati ditangan Kapolres Herry angka kematian karena minuman keras (Miras) berangsur berkurang, padajal sebelumnya tinggi.
“Saya kalau panggil pak Kapolres itu Ustaz karena beliau sering dakwah, saya harap Kapolda agar mempertimbangkan masa kerja Kapolres Halsel.”tutur Obama biasa disapa. (*)
Editor : Risman Lamitira