HALSEL, JN – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, resmi mengajukan dokumen pendaftaraan Bakal Calon Legislatifnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Halsel pada Minggu (14/05/2023) sekira pukul 08.15 Wit.
Kedatangan pimpinan dan pengurus DPD Perindo Halsel ke kantor KPU disambut Ketua KPU Halsel , Muhammad Agus Umar dan Ketua Devisi Teknis Darmin Hi. Hasim, beserta anggota Rusna Ahmad, Yaret Coling dan Halik A. Rajak langsung menerima dokumen Bacaleg dari Ketua DPD Perindo Ruslan Jafar.
Dari hasil pengecekan oleh tim Operator Admin Silon KPU Halsel, dokumen Bacaleg Partai Perindo Halsel dinyatakan lengkap dan diterima oleh KPU, selanjutnya akan ditindaklanjuti dalam bentuk verifikasi administrasi yang akan dimulai pada tanggal 15 Mei mendatang.
“Untuk berkas Bacaleg partai Perindo sudah kami periksa dan dinyatakan lengkap selanjutnya nanti dilakukan verifikasi administrasi.”Demikian dikatakan Ketua Devisi Teknis KPU Halsel Darmin Hi. Hasim.
Sementara itu Ketua DPD Partai Perindo Halmahera Selatan, Ruslan Jafar mengatakan bahwa dilihat dari komposisi Bacaleg Partai Perindo Insya Allah mampuh meraih kursi di semua Daerah Pemilihan (Dapil).
Dan jika ini terjadi maka tidak menutup kemungkinan Perindo akan mencalonkan Kaders terbaiknya maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Halsel 2024 mendatang.
“Dengan modal nanti 5 kursi, Perindo akan membangun komunikasi dengan Partai lain untuk berkoalisi pada Pilkada Bupati dan wakil Bupati Halsel 2024.
Lanjut mantan anggota DPRD Halsel dua periode itu bilang bahwa kaders Partai yang dimaksud adalah Rusihan Jafar, anggota DPRD Provinsi dua periode yang saat ini menjabat Ketua Komisi III DPRD Provinsi Malut yang merupakan sosok yang akan dijagokan di Pilkada Halsel 2024.”tutup Ketua DPD Perindo itu seraya menambahkan saat ini fokus pada suara Pileg. (*)
Editor : Risman Lamitira