KEDIRI, JN – Putaran nasional Liga 3 2021-2022 untuk Grup M yang dihuni Persedikab Kediri (Jawa Timur), Persihalsel (Maluku Utara), Bandung United (Jawa Barat), dan Yob Belawan (Sumatera Utara) sesuai jadwal akan melakukan pertandingan terakhirnya pada sabtu 12 Februari 2022 di Stadion Brawijaya Kediri.
Masing-masing tim di Grup M telah memainkan 2 kali pertandingan, dan hanya Tim asal Sumatera Utara yaitu Yob Belawan yang sudah dipastikan gagal melaju pada babak berikutnya karena kalah pada 2 pertandingan yakni kalah 1-2 lawan Persihalsel dan 0-1 melawan tuan rumah Persedikab Kediri.
Hasil Pertandingan Grup M.
Pertandingan pertama Grup M pada Minggu (06/02), Tuan rumah Persedikab Kediri menang dengan skor 2-1 lawan Yob Belawan, dan pada pertandingan berikutnya di tempat yang sama Persihalsel mampu menahan imbang 0 – 0 Bandung United
Pada pertandingan kedua Rabu (09/02) di Stadion Brawijaya Kediri, Persihalsel meraih poin penuh dengan mengalahkan Yob Belawan dengan skor 2-1 (1-1) dan laga berikutnya Bandung United membuat kejutan dengan mengalahkan Persedikab Kediri dengan skor 3-2 (1-1).
Dengan hasil di atas, peluang lolos ke babak 32 besar cukup terbuka bagi Persihalsel, Bandung United maupun tuan rumah Persedikab Kediri, dengan menyisakan masing-masing satu pertandingan.
Laga Pamungkas akan dipertandingkan secara bersamaan pada Sabtu 12 Februari 2022 yang mempertemukan Persedikab vs Persihalsel pada pukul 15.15 WIB di Stadion Brawaijaya Kediri dan Bandung United vs Yob Belawan pukul15.15 WIB di Stadion Canda Bhirawa Kediri, Jawa Timur.
Pelatih Persedikab Kediri, Tony Ho mengatakan Laga pamungkas adalah hidup atau mati melawan Juara Maluku Utarawa Persihalsel.
“Tinggal satu pertandingan hidup atau mati, tidak ada jalan lain selain menang (melawan Persihalsel, red),” ujar pelatih Persedikab Kediri.
Tony Ho tahu bahwa lawan terakhir Persedikab di grup M. Sang pelatih, Ikram Selang adalah ayah dari Delan Selang. “Saya yakin Delan adalah pemain profesional. Meski lawan yang dihadapi adalah klub yang dilatih oleh ayahnya.” Ungkapnya, seperti dilansir Radar Kediri.
Klasemen Sementara :
KET : Mn (Main), Mg (Menang), Sr (Seri), Kl (Kalah), MG (Memasukkan Gol), (KG Kemasukan), SG (Selih Gol)
Berikut Analisa peluang lolos ke Babak 32 Besar Liga 3 Putaran Nasional dari Grup M.
1. Peluang Bandung United
Peluang lolos bagi Bandung united lebih terbuka karena pada laga terakhir melawan Yob Belawan. Yob Belawan sendiri sudah lebih dulu gagal karena menelan dua kali kekalahan beruntun. Pemuncak klasemen sementara Bandung united bisa lolos dengan catatan menang dengan skor berapun, ataupun seri, kalaupun kalah dengan selisih 1 gol dari Yob Belawan asalkan pada pertandingan lain antara Persihalsel vs Persedikab Kediri berakhir dengan skor imbang.
2. Peluang Persihalsel
Tim yang diarsiteki duet Ikram Selang dan Umar Alhadar ini memiliki kans lolos ke babak berikut, Juara Liga 3 Zona Maluku Utara ini paga laga pamungkas Grup M nanti akan melakoni laga hidup mati lawan tuan rumah Persedikab Kediri. Tim Persihalsel bisa lolos asalkan memenangkan pertandingan terakhir dengan skor berapapun, atau seri. Kalahpun Persihalsel masih bisa lolos asal dengan selisih tidak lebih dari 1 gol dan pada pertandingan lain yakni Bandung united vs Yob Belawan dimenangkan oleh Yob Belawan dengan selisih lebih dari 1 gol.
3. Peluang Tuan Rumah Persedikab
Tuan rumah Persedikab Kediri memiliki peluang karena bermain di kandang sendiri di Stadion Brawijaya Kediri. Peluang untuk meraih tiket ke babak 32 besar bisa diraih dengan catatan mampu mengalahkan Tim asal Maluku Utara Persihalsel berapapun skornya, atau seri asalkan pada pertandingan lain antara Bandung United vs Yob Belawan dimenangkan oleh Yob Belawan dengan skor lebih dari 2 gol. (NR)
Editor : Risman Lamitira