HALSEL, JN – Rencana Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) Ternate, memperluas jangkauan siaran guna meningkatkan pelayanan informasi, pendidikan, hiburan dan budaya kepada masyarakat di wilayah Provinsi Maluku Utara (Malut).
Salah satunya dengan rencana mendirikan Stasiun Produksi (SP) RRI di Bacan, Kabupaten Halmahera Selatan mendapat dukungan atau persetujuan dari Bupati Halmahera Selatan, H. Usman Sidik.
Untuk mewujudkan rencana tersebut, Kepala RRI Ternate Yanto, SH, MH, didampingi Kabag Tata Usaha Malikam Sangadji, S.PT, melakukan audiensi dengan Bupati Halsel, H. Usman Sidik di Kediaman Bupati, Selasa (16/08/2022).
Kepsta RRI Ternate, Yanto mengharapkan Bupati Halsel dapat mendukung pembangunan SP Bacan yang sebelumnya sudah sempat diwacanakan oleh beberapa kepala RRI Ternate sebelumnya.
“Kami berharap rencana ini mendapat dukungan dari Pemda, sehingga pendengar RRI di Kabupaten Halsel bisa lebih mudah mendapatkan informasi, tidak saja bergantung pada jaringan atau mendengarkan streaming RRI Ternate,” Ujarnya.
Menanggapi hal itu, Bupati Usman Sidik secara tegas menyatakan siap mendukung pengembangan RRI dan siap berkolaborasi dengan RRI Ternate.
“Rencana ini luar biasa dan kami sangat mendukung. Apalagi Halsel dengan cakupan 249 Desa, 30 Kecamatan. Dan masyarakat di desa sangat membutuhkan kemudahan akses informasi, jadi keberadaan RRI disini sangat penting,” ucap Bupati.
Untuk menunjang pengembangan RRI atau pendirian SP Bacan, Bupati bahkan telah meminta Kadis Kominfo Halsel Sutego, ST untuk menyiapkan daftar kebutuhan untuk ditindaklanjuti.
“Tadi setelah audience saya langsung perintahkan Kadis Kominfo untuk siapkan datanya, untuk disampaikan ke Saya, dan juga Kepala BPKAD Pak Aswin juga saya sudah minta tahun depan kita akan bangun supaya masayrakat juga lebih mudah mendapatkan informasi.”katanya. (*)
Editor : Risman Lamitira