HALSEL, JN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, dibawah pimpinan Bupati H. Usman Sidik dan Wakil Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba, di informasikan bakal mengikuti jejak para pimpinan terdahulu dalam membangun daerah dengan melakukan pinjaman.
Berdasarkan informasi yang diperoleh JaretNews.com, dari sejumlah pihak menyebutkan tahun 2022 ini Pemkab Halsel, berencana mengajukan pinjaman uang ke pihak ketiga untuk membangun daerah.
Untuk nilainya di isukan jauh lebih besar dibandingkan pinjaman sebelumnya pada masa Pemerintahan Bupati Bahrain Kasuba hanya sebesar Rp 150 Miliar.
Rencana pengajuan pinjaman uang oleh daerah ini di akui Kepala Dinas Pengelolaan Keuangan Daerah (DPKAD) Halsel, Aswin Adam, SE, saat dikonfirmasi JaretNews.com, Rabu (06/04/2022).
Meski menolak berkomentar banyak, namun Mantan Kabid Aset Daerah itu mengakui kalau dirinya juga mendengar adanya rencana daerah melakukan pinjaman uang untuk membangun daerah.
“Memang saya juga dengar ada rencana pinjaman tahun ini tapi angkanya saya tidak tahu pasti berapa besaranya, itu menjadi kewenangan bagian Perencanaan Bappeda.”ujar Kadis Keuangan.
Disingung mengenai waktu kapan akan di ajukan, Aswin mengaku lebih cepat, semakin baik, agar pembangunan di Halsel bisa segera terlaksana sebagaimana di harapkan Bupati dan Wabup.
Lanjut dia bilang tugas Dinas Keuangan hanya melihat ketika di tetapkan angkanya, harus menyesuaikan dengan kondisi kemampuan keuangan daerah.
“Kita nanti bandingkan pinjaman dengan Likuiditas keuagan daerah misalnya nilai pinjaman kita ajukan Rp 100 miliar, setelah dikaji ternyata masih bisa di tutupi maka silahkan, akan tapi sebaliknya jika tidak bisa maka angka atau nilainya di kurangi.”terang Aswin. (*)
Editor : Risman Lamitira